Luar biasa… Tidak bisa dibayangkan! Peserta yang hadir membludak, diluar bayangan. Lebih dari 100 peserta yang ikut serta senam dan menjadi peserta dalam Big Event Hawa Gym, yaitu Zumba Holi Foam Party.
Serunya bikin ketagihan. Gimana nggak ketagihan! Pesertanya menjadi lebih sehat, bugar dan fun. Konsep acaranya berbeda dari biasanya, kolaborasi antara Holi Powder dan Foam membuat suasana lebih menyenangkan dan seru. Konsep acara ini merupakan yang pertama kali diadakan di Hawa Gym, dan mungkin akan menjadi acara rutin tahunan. Acara ini juga merupaan bentuk pelayanan kami terhadap member-member setia Hawa Gym dan masyarakat dilingkungan Hawa Gym.
Kamu jangan berkecil hati karena nggak bisa ikutan acara Zumba Holi Foam Party kemarin (Minggu, 17 Desember 2017) ya. Masih akan ada acara-acara seru lainnya di Hawa Gym. Makanya, gabung sekarang juga di Hawa Gym terdekat di Denpasar, Lombok, dan Bandung – Jawa Barat.
Penasaran gimana serunya ikutan Zumba Holi Foam Party? Yuk simak dokumentasi dan momennya yang sempat kami abadikan melalui foto berikut ini :
Para Instruktur Zumba (ZIN), memeriahkan dan membuat seluruh peserta bersemangat. Pesertanya sangat antusias dalam mengikuti gerakan-gerakan ZIN yang energik.
Pesertanya tidak hanya dari kalangan kaum ibu-ibu saja, sesuai dengan segmentasi pasar, mahasiswa ataupun pelajar juga menjadi salah satu pesertanya. Yang muda dan yang tua, berbaur menjadi satu untuk mengikuti senam Zumba ini.
Acara ini diselenggarakan di Lapangan Puputan Renon, Denpasar – Bali, disebalah timur dari Monumen Bajra Sandhi Renon. Acara ini terselenggara atas inisiatif dari teman-teman Kepala Cabang Gym Hawa Gym, Adam Gym dan Master Gym. Beberapa sponsor dan instansi-instansi juga mendukung acara ini.
Ini adalah momen setelah lempar Holi Powder, para peserta seketika disemprot dengan Foam. Seru banget kan?!
Nggak cuma acara Zumba Holi Foam Party saja yang telah kami selenggarakan pada Hari Minggu kemarin. Kami juga mengadakan Benchpress Competition yang diperuntukkan untuk kaum adam, pesertanya tidak hanya diikuti oleh member Adam Gym dan Master Gym saja, tapi dari gym dan tempat fitness yang ada di Bali juga ikut mendaftar sebagai peserta. Dibawah ini adalah para juara-juara dari kompetisi angkat beban yang berfoto bersama Panitia, Dewan Juri dan CEO dari Hawa Gym, Adam Gym dan Master Gym, Bapak Mardi Soemitro.
Peserta kompetisi angkat beban ini tidak hanya diikuti oleh warga Bali saja lho, ternyata ada juga peserta dari luar negeri yang kebetulan sedang berlibur di Bali. Kemenangan tidak hanya didapat dengan latihan yang extra di tempat fitness, tapi niat dan semangatlah yang mendorong kekuatan dalam diri untuk bisa menjadi lebih baik lagi dan lebih bugar & sehat lagi.
Ucapan terimakasih kepada seluruh peserta yang telah mengikuti acara tahunan kami ini (The Big Event 2017), dan seluruh pihak pendukung dari acara ini. Sukses untuk kita bersama dan nantikan acara-acara selanjutnya di tahun 2018, yang lebih meriah, lebih seru lagi dan pastinya Ayo Hidup Sehat!