Pernahkah Anda ingin cepat-cepat haid? Pada kondisi tertentu, sebagian wanita mungkin ingin menstruasinya datang lebih cepat agar tak membatasi gerak maupun aktivitas sehari-hari. Tak hanya dengan mengonsumsi obat, Anda juga dapat mengonsumsi beberapa makanan agar haid cepat keluar. Benarkah demikian?
Makanan agar haid cepat keluar, apakah ada?
Bagi wanita, haid menjadi tamu bulanan yang datangnya kadang tak terduga. Dapat lebih cepat ataupun lebih lambat. Belum lagi berbagai gejala mens yang wanita rasakan, bisa terasa menyiksa.
Jika hal ini terjadi pada momen yang Anda tunggu-tunggu, seperti halnya liburan, maka suasana hati Anda malah bisa kacau. Oleh sebab itu, Anda mungkin menginginkan haid datang lebih cepat. Tenang, ada beberapa nutrisi serta makanan yang dipercaya dapat membantu haid cepat keluar, termasuk:
Konsumsi Vitamin C
Vitamin C diduga mampu menginduksi menstruasi pembekuan darah di rahim, sehingga mengurangi perdarahan dan mempercepat haid. Sayangnya, belum ada bukti ilmiah yang bisa diandalkan untuk mendukung klaim ini. Meski begitu, vitamin C diduga mampu meningkatkan kadar estrogen dan menurunkan kadar progesteron.
Nah, kondisi di atas bisa membuat peluruhan lapisan rahim lebih cepat. Hasilnya, bisa mempersingkat masa menstruasi atau mempercepat datangnya haid. Untuk mencoba metode ini simpel kok. Konsumsilah makanan atau buah-buahan yang kaya vitamin C atau suplemen vitamin C.
Jahe
Jahe memiliki beragam manfaat bagi kesehatan tubuh. Obat tradisional ini diduga bisa menginduksi menstruasi karena bisa menyebabkan kontraksi uterus. Namun, sama seperti lemon dan nanas, belum ada bukti ilmiah yang mendukung klaim ini. Cara memanfaatkan jahe untuk mempercepat haid bukan dengan dikonsumsi langsung, lho. Cara paling simpel dengan membuat teh jahe.
Nanas
Nanas merupakan sumber enzim bromelain. Enzim ini dipercaya dapat memengaruhi hormon estrogen dan hormon lainnya. Sebuah penelitian pada tahun 2017 menunjukkan bahwa bromelain bisa membantu mengurangi peradangan. Hal ini membuat bromelain juga dianggap dapat mengatasi menstruasi tidak teratur, yang berkaitan dengan peradangan.
Selain itu, nanas juga memiliki sifat uterotonik yang dapat menginduksi kontraksi rahim dan pelepasan lapisan rahim ,sehingga menyebabkan haid datang lebih cepat. Sayangnya, belum ada penelitian ilmiah yang benar-benar membuktikan nanas dapat mendorong menstruasi.
Pepaya
Pepaya mengandung senyawa karoten yang dapat mendorong kadar estrogen dalam tubuh. Buah tropis ini juga memiliki sifat uterotonik yang bisa merangsang kontraksi rahim sehingga membantu menstruasi cepat keluar. Namun, belum ada bukti ilmiah yang mendukung klaim ini.
Wortel
Wortel mengandung beta-karoten, dan senyawa bioaktif lain yang dipercaya dapat menginduksi pelepasan lapisan rahim. Hal ini bisa membuat haid datang lebih awal. Namun, penelitian lebih lanjut diperlukan untuk membuktikannya.